Umi Delima Dirawat Intensif Di RS Bhayangkara Palu
Kepolisian membawa Jumiatun Muslimayatun alias Umi Delima ke Rumah Sakit Bhayangkara Palu untuk menjalani perawatan sejak tadi malam (23/7).
Istri dari pimpinan Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Santoso alias Abu Wardah itu ditangkap sebelumnya pada Sabtu pagi di kawasan hutan belantara Poso, Sulawesi Tengah.
“Iya benar (dirawat), dan dalam pemeriksaan kesehatan,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar saat dikonfirmasi, Minggu (24/7).
Namun, Boy mengaku belum dapat memastikan sampai kapan Umi Delima menjalani perawatan di rumah sakit secara intensif. Diperkirakan dia mengalami kelelahan setelah terus bersembunyi dari buruan Satgas Operasi Tinombala.
“Sampai kondisi pulih, sepertinya kelelahan saja,” singkatnya.
Santoso sendiri gugur tertembak oleh prajurit Batalyon Raider 515 Kostrad yang tergabung dalam Operasi Tinombala saat baku tembak di Desa Tambarana, Poso Pesisir Utara pada Senin 18 Juli lalu.
Sumber : Lasdipo

Tidak ada komentar:
Posting Komentar