Jakarta - Keruhnya air banjir tidak mengurungkan niat bocah berumur 11 tahun ini. Justru dia makin semangat sambil menarik seutas tali yang disangkutkan pada gabus yang cukup diduduki tiga orang dewasa.
Perkenalkan, dialah Rizki Zulanggara, atau akrab disapa Kiki. Saat ditemui, dia tetap semangat meski air banjir di Kampung Arus, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur sudah mencapai lututnya. Dialah pahlawan cilik warga saat banjir menerjang.
![]() |
Di saat teman sebayanya asyik bermain air, berbeda dengan Kiki. Dia malah memanfaatkan untuk membantu warga yang kesulitan melintas. Apalagi dia juga bisa mendapat penghasilan.
![]() |
Kampung Arus memang kerap menjadi langganan banjir jika Ciliwung meluap. Beberapa warga mendadak berprofesi sebagai jasa angkutan getek. Namun hanya Kiki yang masih anak-anak.
![]() |
"Abis ini mau pulang, sudah dingin dari pagi soalnya," tutupnya.
(dhn/dhn)
Sumber : Detik.com



Tidak ada komentar:
Posting Komentar